Seperti yang sudah kita ketahui bersama, sekolah saya mengadakan J-event di tahun terakhir saya bersekolah di sana (kalau lulus). Festival Sakura namanya. Untuk info lebih lanjut silakan lihat entri Festival Sakura.
Nah, karena itu, maka sekolah saya mengadakan penjualan tiket untuk mereka yang akan hadir. Iseng-iseng, saya pun memasang event "Festival Sakura" di FB, pada awal Januari 2011. Tak disangka, dalam sekejap sudah banyak yang menanggapi.
Maksud hati menjual tiket, saya malah menanggapi pertanyaan-pertanyaan mereka. Yah tak apalah, toh saya menanggapi dengan senang hati, karena saya memang berniat membantu mereka (panitia dan penanya) di tahun terakhir saya bersekolah di sana.
Ternyata sosialisasi yang saya lakukan di FB lumayan berhasil. Tepatnya saya ga tahu apa itu dilakukan oleh saya atau bukan, tapi yang pasti, pas pertama kali saya buat event di FB, tamu yang hadir di event sebelah yang sama masih 80 orang, dan setelah saya yang bikin malah tamu yang hadir kira-kira 400 orang... XD
Beruntunglah karena sekitar 75% dari teman FB saya adalah J-lovers dari seluruh Indonesia, kebanyakan dari Jakarta dan Bandung... Tapi ternyata hal ini tidak selamanya menyenangkan, kenapa?
Silakan simak part selanjutnya saja, ya...
Komentar